Banyak faktor yang menyebabkan harga rumah di berbagai daerah semakin tinggi setiap waktunya. Seperti halnya harga rumah di Bekasi ini yang semakin tinggi namun menawarkan hunian mewah dengan berbagai fasilitas lengkap, indah dan mudah menjangkau kota-kota besar lainnya.
Belum lagi, perumahan di Bekasi ini banyak mengusung konsep Live, Work, and Play bagi para penghuninya. Yang mana konsep ini dibuat untuk membuat orang-orang yang tinggal di sekitar sana bisa menikmati kehidupan dengan seimbang dan nyaman.
Namun, ada beberapa faktor yang menjadi point penting. Mengapa harga rumah di Bekasi khususnya Grand Wisata tiap tahun semakin tinggi? Sehingga berpotensi besar untuk dijadikan sebagai sarana investasi properti. Berikut ini akan kami paparkan penyebabnya di artikel berikut.
3 Penyebab Harga Rumah di Bekasi Tinggi
Seperti yang kita tahu, harga properti setiap tahunnya akan mengalami kenaikan meskipun tidak secara signifikan. Begitupun dengan harga rumah di Bekasi ini, yang pastinya selalu mengalami kenaikan. Namun, point apa sih yang menyebabkan harga rumah di Bekasi menjadi sangat tinggi?
1. Lokasi Perumahan yang Strategis
Hampir semua daerah yang memiliki kawasan perumahan strategis, developernya akan mematok dengan harga yang tinggi. Begitupun dengan harga perumahan di Grand Wisata ini, karena lokasi perumahannya terletak di tengah kota yang menawarkan segudang fasilitas lengkap di dalamnya.
Jika kamu berniat untuk membeli perumahan di daerah perkotaan. Hendaknya, kamu menyiapkan biaya yang tinggi. Apalagi jika perumahan yang akan kamu pilih mudah diakses menggunakan berbagai kendaraan baik umum maupun pribadi. Serta perumahan tersebut menyediakan berbagai fasilitas umum yang pastinya sangat mendukung untuk keberlangsungan kualitas hidup. Misalnya fasilitas seperti tempat pendidikan, kesehatan, area bermain hingga di dalamnya memiliki pusat perekonomian tersendiri yang memadai.
Segala bentuk fasilitas tersebut sangat menentukan tingginya harga rumah di Bekasi dan daerah sekitarnya yang menyediakan lokasi perumahan strategis untuk penghuninya.
2. Material Bangunan Perumahan
Hal kedua yang kerap kali menjadi penyebab kenaikan harga rumah di Bekasi dan sekitarnya tinggi adalah penggunaan material pada bangunan rumahnya. Penggunaan material ini menentukan nilai hunian yang akan kamu beli.
Jika perumahan tersebut dibangun menggunakan bahan-bahan material yang berkualitas dengan pekerja yang mumpuni. Sehingga hasilnya memuaskan untuk calon penghuninya. Sudah dipastikan developer akan menawarkan harga yang tinggi untuk biaya huniannya. Kamu pun sebagai calon penghuni akan tertarik dengan hunian yang ditawarkan tersebut.
Sementara, jika penggunaan bahan material dalam proses pembangunan rumahnya menggunakan bahan-bahan yang biasa. Kamu pun mungkin akan berpikir kembali untuk membeli perumahan tersebut sebagai tempat tinggal ataupun dijadikan untuk investasi kedepannya.
3. Aktivitas Perekonomian di Sekitar Perumahan
Perumahan yang terletak dekat dengan pusat perekonomian membuat harga jual hunianya tinggi. Pasalnya, lokasi perumahan ini mempermudah kamu dan keluarga untuk melakukan aktivitas perekonomian yang bisa dijadikan sebagai tempat untuk mencari penghasilan, baik bekerja ataupun membuat usaha di sekitarnya. Hal inilah juga yang membuat harga rumah di Bekasi dan daerah lainnya semakin tinggi.
Hunian tersebut juga bisa kamu jadikan sebagai saran untuk investasi, yang mana hunian tersebut harganya dipastikan bisa naik setiap waktunya. Tapi kamu harus siap-siap juga mengumpulkan dana yang besar untuk membeli perumahan tersebut.
Harga Rumah di Bekasi Tinggi untuk Hunian Nyaman dan Indah Ala Grand Wisata
Jika kamu berniat untuk membeli perumahaan di Bekasi yang menawarkan segala kemudahan dengan fasilitas lengkap yang memadai. Kamu bisa membeli perumahan di Grand Wisata sebagai lokasi huniannya. Meskipun kita tahu harga rumah di Bekasi ala Grand Wisata tinggi, akan tetapi kamu akan puas dengan berbagai fasilitas yang ditawarkannya.
Apa saja fasilitas yang terdapat di Grand Wisata sehingga membuat harga rumah di Bekasi menjadi semakin tinggi?
1. Menyediakan Infrastruktur Kelas Dunia
Perumahan di kawasan Grand Wisata Bekasi menyediakan akses ke berbagai kota dengan mudahnya. Karena lokasinya yang dekat dengan Tol JORR 2 dan Tol Jakarta Cikampek, yang memudahkan kamu untuk bisa menyambangi kota-kota besar lainnya yang ada di Jabodetabek. Sehingga tidak heran harga perumahan di kawasan Grand Wisata ini sangat mahal. Akan tetapi, kamu bisa menikmati fasilitas lainnya yang membuat kamu akan nyaman untuk tinggal disana.
2. Area Kesehatan
Perumahan Grand Wisata Bekasi dekat dengan area kesehatan seperti rumah sakit. Kamu bisa mendapati rumah sakit-rumah sakit besar dengan pelayan yang bagus seperti RS Permata Cibubur, RS Meilia, dan lain sebagainya. Fasilitas ini akan sangat membantu kamu dan keluarga yang rutin melakukan pemeriksaan kesehatan.
3. Area Pendidikan
Perumahan di Grand Wisata Bekasi juga memudahkan kamu dan keluarga sebagai penghuninya untuk bisa menikmati pendidikan terbaik dan dekat dari tempat tinggal. Kamu akan menemukan sekolah-sekolah terbaik yang bahkan bertaraf internasional untuk kamu yang akan mengenyam pendidikan.
4. Pusat Komersial dan Perkantoran
Harga rumah di Bekasi bisa tinggi karena dekat dengan pusat komersial dan perkantoran. Dimana kedua pusat ini sangat baik untuk menunjang perekonomian di sekitar tempat kamu tinggal. Grand Wisata sendiri menyediakan ruko-ruko dan lot komersial yang bisa kamu sewa untuk dijadikan sebagai tempat usaha atau perkantoran.
5. Mal Living Word
Perumahan di Bekasi Grand Wisata menyediakan fasilitas Mal Living World menyediakan pertokoan yang bisa dijadikan sebagai tempat rekreasi bersama keluarga, tempat berbelanja, hingga tempat makan yang cozy. Mal Living World ini memacu pertumbuhan ekonomi di kawasan Grand Wisata yang membuatnya dikatakan sebagai kota mandiri.
Mal ini juga menghadirkan lebih dari 328 toko yang berkonsep Flagship Home Living, Home Improvement and Lifestyle seperti toko-toko furniture untuk kelengkapan rumah. Disana juga telah hadir seperti Informa dan Ace Hardware yang melengkapi kebutuhan furniture rumah impian kamu dan keluarga di perumahan Grand Wisata. Maka tidak heran jika harga rumah di Bekasi Grand Wisata ini bisa tinggi.
6. Area Terbaik Untuk Dijadikan Investasi Properti
Kawasan perumahan Grand Wisata Bekasi ini juga cocok untuk dijadikan sebagai tempat investasi terbaik. Bagi kamu yang suka berinvestasi khususnya di bidang properti. Akan sangat baik untuk kamu membeli beberapa bangunan di area Grand Wisata, baik itu ruko-ruko, hunian atau tempat lainnya yang bisa kamu seakan atau jual kepada orang lain nantinya dengan harga lebih tinggi pastinya.
Harga properti di kawasan tersebut akan sangat menjanjikan, apabila dilihat dari kawasannya yang strategis serta fasilitas lengkap yang ada di dalamnya sangat mendukung untuk ladang investasi yang sangat menggiurkan di masa yang akan datang. Hal ini juga yang menjadikan harga rumah di Bekasi Grand Wisata ini tinggi.
Tertarik untuk membeli salah satu bangunannya disana? Yuk, konsultasikan bersama grandwisata untuk hunian modern dengan fasilitas lengkap yang memadai untuk menunjang kualitas kehidupan terbaik bersama keluarga tercinta.
Leave A Comment
You must be logged in to post a comment.